cara meningkatkan pengahasilan youtube
Selasa, 16 Februari 2021
Tulis Komentar
cara meningkatkan pengahasilan youtube-Bagi Anda seorang Youtuber pemula pasti akan bertanya-tanya bagaimana meningkatkan penghasilan youtube? Mungkin Anda ingin seperti para youtuber lain yang memiliki penghasilan bulanan dari youtube.
Pada postingan kali saya akan menjelaskan kepada Anda bagaimana cara meningkat penghasilan Youtube Agar Anda bisa mendapatkan penghasilan bulanan dari Youtube,
Target Pertama Yaitu Jumlah Video
Jumlah video yang di upload sangat berpengaruh sekali terhadap penghasilan youtube adsense, namun ada yang perlu kalian ketahui, jumlah video yang banyak tidak berpengaruh besar terhadap penghasilan jika video yang Anda buat asal-asalan dan kurang menarik.
Membuat video yang bagus serta bermanfaat bagi para penonton bukan hal yang mudah, perlu beberapa konsep dan juga alur video yang bisa membuat para penonton menyukai ataupun merasa terhibur dengan video Anda.
Rajin-rajinlah mengupload video yang bisa menghibur, bermanfaat, dan bisa disukai banyak penonton. Hal ini bisa dicapai jika seorang youtuber mau ribet dan tidak mudah menyerah, karena pada saat proses pembuatan video bisa menghasilkan video yang berkualitas serta banyak perlu sekali kesabaran dan keuletan yang tinggi.
Saran dari saya silahkan Anda buat jadwal khusus dalam hal mengupload video, misalnya dalam seminggu 3 video atau sehari 1 video juga bisa akan tetapi video yang yang Anda hasilkan harus memiliki kualitas.
Tentukan Durasi Video Yang Ideal Untuk Video Kalian
Untuk durasi video juga harus Anda tentukan, jangan video berdurasi 10 detik di upload ke youtube itu sama saja menyampah di youtube. Jadi durasi minimal video yang harus kalian buat adalah minimal 5 menit ke atas dan hal ini sangat berpengaruh pada penghasilan Youtube adsense.
Maka dari itu, untuk menghasilkan video yang berdurasi lebih dari 5 menit, buatlah video dengan sejelas mungkin dan sedeteil mungkin. Jangan sampai hal sepele tidak diperhitungkan, karena tidak jarang, dalam hal pembuatan konten ada banyak hal spele yang sengaja di lewatkan, bisa terjadi karena hal tersebut terlewat dalam pembuatan video, atau apapun itu.
Dengan video diatas 5 menit biasanya iklan yang tampil mempunyai bayaran yang tinggi, dan juga bisa muncul beberapa kali dalam video, apalagi jika iklan yang muncul adalah iklan video yang tidak bisa diskip. Durasi video yang ideal untuk di uoload 10 menit. Tapi jika video Anda rata-rata mempunyai durasi diatas 5 menit, bisa melakukan pengajuan untuk mendapatkan iklan tanpa bisa skip,
Buat Video Dengan Tema Yang Sedang Diminati Banyak Orang
jangan karna Anda menargetkan mempunyai jumlah video yang banyak jadi Anda jangan mengupload video asal-asalan. Sebagai youtuber Anda harus lebih pandai dalam memilih tema dan judul untuk video agar bisa mengundang penonton lebih banyak dan otomatis akan meningkatkan penghasilan youtube adsense Anda.
Anda bisa memperhatikan banyak youtuber vlogger, gamer, atau parody sekalipun membuat video yang berkaitan dengan hal viral tersebut. Jadi sekarang Anda mengerti kan kenapa mereka selalu membuat konten yang berkaitan dengan konten viral.
Optimasi Judul Pada Video Youtube
Optimasi video sangat diperlukan agar pengunjung bisa menemukan video Anda dan jika video Anda bisa masuk di deretan 10 besar dalam pencarian video di youtube maka besar harapan video yang di upload ditonton dan mendapatkan tayangan lebih banyak. Bisa kalian tambahkan deskripsi dan tag agar video kalian bisa bertahan di 10 besar dalam pencarian.
Bahkan apabila video yang Anda hasilkan bagus dalam optimasi judul dan deskripsi maka video kalian akan di sarankan untuk ditonton oleh orang lain. Bila pengunjung memperhatikannya dan mengklik serta menonton video Anda maka akan menjadi sebuah keuntungan kerena penghasilan youtube channel akan semakin banyak. baca juga : agar channel banyak viewer
Sampai disini dulu artikel yang dapat saya bagikan tentang cara meningkatkan penghasilan youtube adsense, semoga bisa bermanfaat dan membantu Terimakasih.
Belum ada Komentar untuk "cara meningkatkan pengahasilan youtube"
Posting Komentar