Manfaat facebook fanpage untuk bisnis online

Facebook fanpage  untuk bisnis online-Mungkin masih banyak orang yang awam tentang fanspage  facebook tanpa di sadari ternyata fanspage dari facebook bisa kita manfaat untuk menjadi sebuah toko online kita dan gratis kita hanya perlu memiliki akun facebook.

Sebagai seorang pebisnis tentunya mereka ingin bisnis mereka di kenal oleh masyrakat luas, semakin di kenalnya bisnis mereka maka akan semakin banyak pulak peminat dari bisnis mereka dan walaupun Anda tidak memiliki bisnis Anda juga dapat menghasilkan Uang dari fanspage facebook Anda.

jika Anda yang belum memilki fanspage atau tidak tahu cara membuat fanspage pada facebook sebelumnya sudah saya bahas pada postingan yang sebelunya jika Anda penasaran cara membuat fanspage facebook Anda klik saja link berkikut ini https://hizto76.belogspot.com/2019/04/cara-membuat-fanspage-facebook.html di postingan ini saya sudah membahas cara membuat fanspage hingga jadi.

Pada artikel kali saya akan mejelaskan kepada Anda apa itu fanspage lebih jauh dan mengapa kita harus menggunakannya untuk menunjang keberhasilan bisnis online Anda, di bawah ini adalah penjelasannya lebih lanjut tentang fanspage. 

Apa itu Fanspage Facebook?

Fanpage adalah sebuah halaman khusus layaknya blog yang menyediakan informasi yang beragam sesuai dengan keinginan dari si pemiliknya, mulai dari perusahaan, pendidikan, layanan, produk fisik, artis, komunitas dan masih banyak lainnya. fanspage sendiri dapat di buat dengan mudah dan gratis karena fanspage adalah bagain dari facebook. lalu apa saja keuntungan memiliki fanspage? Berikut ini beberapa Keuntungan memiliki fanspage :

1. Bisa memiliki jumlah fans yang tidak terbatas.

Apabila kita sudah memilki facebook fanspage, kita bisa mengumpulkan fans / follower sebanyak-banyaknya, tanpa batasan. karena facebook fanspage berbeda dengan facook jika hanya membuat akun Facebook untuk berbisnis. Satu akun facebook personal maksimal hanya bisa memiliki teman sebanyak 5.000 orang dan tidak bisa lebih dari 5000 orang.

2. Memisahkan antara akun facebook untuk bisnis dan akun personal.

Banyak sekali seller yang tidak mau repot membuat fanpage bisnisnya, sehingga mencampur adukkan informasi produk dalam akun Facebook personal yang dimilikinya. Fanspage membuat seller memisahkan antara konten untuk berbisnis dan konten tentang kehidupan pribadinya.

3. Bisa terindeks oleh search engine.

Fanpage Facebook sudah terindeks atau terdaftar dalam search engine. Oleh karena itu, merek bisnis yang memiliki fanpage akan lebih mudah ditemukan dalam search engine oleh buyer.

4. Siapapun bisa men-tag.

Dengan membuat fanpage, semua pengguna Facebook bisa men-tag merek bisnis milik seller. Hal ini tidak bisa dilakukan jika seller menggunakan akun Facebook. Hanya orang-orang yang berteman dengan akun itulah yang bisa men-tag merek bisnis seller.

5. Kesan profesional.

Seller yang memiliki fanspage akan menimbulkan kesan profesional, ketimbang seller yang menggunakan akun untuk berbisnis. Banyak pengguna Facebook yang malas berteman dengan akun merek bisnis. Maka dari itu, seller lebih baik membuat fanspage daripada akun untuk bisnisnya.

6. Tampil di newsfeed milik buyer.

Semua postingan yang dilakukan seller melalui fanspage akan muncul dalam newsfeed. Buyer hanya perlu nge-like sebuah fanpage dan untuk seterusnya, ia akan selalu mendapatkan up-date setiap posting yang dilakukan seller melalui fanpage-nya. Inilah yang disebut dengan newsfeed marketing, yaitu pemasaran produk seller melalui newsfeed milik buyer.

Akun iklan adalah akun yang kita gunakan untuk beriklan di Facebook, bisa merupakan akun personal biasa atau akun business manager. Saat beriklan di Facebook kita membutuhkan sebuah fanspage sebagai tempat meletakkan iklan kita. Disini sudah mulai terasa bedanya. Fanspage adalah toko kita di facebook, sedangkan akun iklan adalah akun yang digunakan untuk beriklan di Facebook. Yang kita iklankan di Facebook adalah Fanspage kita.

Untuk cara membuat akun iklan di business manager bisa klik kesini https://creativy.id/ cara-membuat-akun-iklan-di-facebook-business-managerBusiness manager adalah tempat kita mengelola bisnis kita di facebook. Di dalam business manager kita bisa mengelola berbagai fitur yang disediakan oleh facebook, mulai dari akun iklan, fanspage, akun ig, pixel, dll.

Bisnis online

Manfaat fanspage Pada Bisnis online

Selama ini, Facebook telah kita gunakan untuk beragam urusan. Mulai dari membagikan berita terbaru, memposting foto, mengunggah video, menulis curahan hati, melihat aktivitas teman, dan memberikan komentar. Namun, kini Facebook juga sebagai media untuk menemukan bisnis lokal, mencari tahu produk baru, dan mendapatkan rekomendasi tentang berbagai hal.

1. konsumen potensial facebook

Facebook adalah media sosial terbesar di dunia, dengan jumlah pengguna sangat besar mencapai lebih dari 2 miliar orang. Lebih dari 100 juta penggunanya adalah orang Indonesia. Banyak konsumen potensial yang berpotensi untuk dijangkau melalui Facebook. Itulah alasan kenapa Anda perlu membuat akun fanpage khusus untuk bisnis Anda.

2. Orang Dengan Mudah Menemukan Bisnis Anda di Internet

Pada halaman Facebook fanpage, Anda dapat menentukan kategori dari bisnis Anda, menuliskan nama brand, alamat lengkap, nomor telepon, link website, dan deskripsi bisnis, serta mengunggah foto profil dengan logo bisnis Anda. Anda juga dapat memposting beragam konten di fanspage Anda untuk keperluan promosi.

Pada saat banyak orang mencari nama bisnis Anda di kolom ’search’ atau mencari kata kunci tertentu yang terdapat dalam profil fanpage Anda, maka akun fanpage Anda akan muncul di halaman pencarian. Ini akan memudahkan orang untuk menemukan bisnis Anda. Bahkan saat melakukan pencarian di Google pun, orang bisa menemukan akun fanspage Anda.

3.membangun Audiens yang Tepat

Anda juga dapat mengundang teman-teman Anda untuk mengikuti dan menyukai Facebook fanpage Anda. Orang asing yang tidak Anda kenal pun dapat mengikuti dan menyukai fanpage Anda. Dan Anda bisa membangun audiens dari mana saja yang tertarik dengan bisnis Anda.

Dengan Facebook fanpage, Anda akan lebih leluasa untuk mempromosikan dan memasarkan bisnis Anda. Kemudian, Anda juga akan mendapatkan umpan balik dari audiens Anda. Mereka akan memberikan tanggapan mengenai postingan Anda, bahkan melakukan pembelian pada produk Anda. Audiens yang tepat akan berkumpul di fanpage Anda. Mereka adalah konsumen potensial Anda.

4. Mengetahui Insights

Facebook memberikan Anda fitur ’insights’ untuk mengetahui informasi tentang audiens yang terhubung dengan fanpage Anda. Anda dapat melacak kinerja fanpage Anda dengan mudah, jumlah pengguna aktif, jumlah audiens yang berhasil dijangkau setiap minggu pada setiap postingan Anda, hingga demografi audiens Anda.

Data pada ’insights’ sangat berguna bagi bisnis Anda terutama dari perspektif pemasaran. Anda jadi bisa membuat strategi bisnis yang lebih efektif. Anda dapat membuat konten yang tepat untuk audiens Anda dan menemukan lebih banyak orang yang serupa dengan audiens Anda saat ini.

5. Dapat Memasang Iklan

Anda dapat mengiklankan akun Facebook fanpage Anda atau postingan Anda di fanpage. Facebook memberikan Anda berbagai macam pilihan dalam beriklan untuk menjangkau audiens yang belum mengetahui dan mengikuti bisnis Anda bangun.

Hebatnya, Anda dapat menargetkan audiens yang jadi sasaran Anda berdasarkan demografi. Seperti jenis kelamin, usia, lokasi, tingkat pendidikan, pendapatan, hingga status hubungan. Jadi, iklan Anda bisa dengan tepat sasaran sesuai target pasar Anda. Anda bisa menemukan audiens yang tepat dan meningkatkan penjualan bisnis Anda.

baca juga : bagi anda yang suka traveling silahkan mampir ke situs visitgoid disini anda akan mendapatkan informasi tentang tempat-tempat wisata alam, wisata kuliner, wisata budaya, Wisata mancangera dan masih banyak lagi klik link berikut ini http://visitgoid.blogspot.com/

Itulah lima manfaat Facebook fanpage untuk bisnis Anda. semoga bermanfaat dan dapat membantu Terimakasih....

Belum ada Komentar untuk "Manfaat facebook fanpage untuk bisnis online"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel